Rabu, 04 Juni 2014

NYANYIAN CAPRES Pada Konser Indonesian Idol, masing2 Capres yang waktu itu sengaja diundang sebagai bintang tamu didaulat untuk menyanyikan sebuah lagu, tahu apa judul2 lagunya? Pak Wiranto menyanyikan My Way. Pak SBY menyanyikan I Believe I Can Fly. Pak Amin Rais menyanyikan It's Now or Never. Bu Mega menyanyikan Menghitung Hari. Pak Hamzah menyanyikan Tidak Semua Laki-Laki. Gus Dur sayangnya tereliminasi.
CARA MENJADI POLITIKUS Pada suatu hari, ada orang menanya Perdana Menteri Inggeris: "Apa syarat-syaratnya untuk menjadi seorang politikus.?" Perdana Menteri menjawab: "Politikus harus bisa meramalkan hari besok, bulan depan, tahun yang akan datang, dan beberapa hal ikhwal yang mungkin akan terjadi kelak." Orang itu menanya lebih lanjut: "Kalau sampai waktunya, hal yang diramalkan tersebut tidak juga terwujud, bagaimana? Apa yang harus kita perbuat?" Perdana Menteri berkata: "Nah, saat itu sudah sewajarnya kita perlu mencari dan membuat suatu alasan yang rasional." Sumber: http://www.ketawa.com/2013/06/8991-cara-menjadi-politikus.html#ixzz33glkotDQ
Jusuf Kalla dan Hatta Rajasa Hanya Akan Berdebat Satu Kali JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengubah metode debat calon presiden dan wakil presiden. Sebelumnya, KPU menjadwalkan debat calon wakil presiden akan digelar sebanyak dua kali. Namun, akhirnya disepakati hanya satu kali. "Setelah berdiskusi dengan tim kampanye nasional masing-masing pasangan calon, ada perubahan di metode debat. Tadinya debat antarcawapres akan dilakukan dua kali, sekarang menjadi satu kali saja," ujar Komisioner KPU Hadar Nafis Gumay di Jakarta, Rabu (4/6/2014). Dalam serangkaian masa kampanye Pemilu Presiden 2014, KPU akan menggelar lima kali debat. Dengan perubahan ini, maka slot satu kali debat cawapres akan diganti dengan debat antarpasangan calon. Sebelumnya, KPU menjadwalkan debat kandidat Pemilu Presiden (Pilpres) 2014 sebanyak lima kali dalam periode waktu 9 Juni hingga 5 Juli. Setelah berdiskusi dengan tim kampanye dari masing-masing pasangan calon, akhirnya disepakati pelaksanaan debat dilakukan mulai dari antarpasangan, antarcapres (2 kali), antarcawapres dan diakhiri dengan debat antarpasangan. Tema yang akan dibahas dalam debat adalah Pembangunan Demokrasi, Pemerintahan yang Bersih dan Kepastian Hukum; Pembangunan Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial; Politik Internasional dan Ketahanan Nasional; Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi; serta Pangan, Energi dan Lingkungan. Debat akan disiarkan secara langsung dan bergantian melalui satu stasiun televisi milik Pemerintah TVRI dan 10 stasiun televisi swasta, yaitu SCTV, Indosiar, Berita Satu, Metro TV, Bloomberg, TV One, ANTEVE, RCTI, MNC TV, dan Kompas TV.
TANGIS KEKUASAAN negeri ini penuh sesak 235 juta jiwa awan gamang bergelayut di langit nusantara tanpa batas lalu para pengamen di bus-bus kota, bernyani tentang, yang kaya makin kaya yang miskin tambah miskin hari ini seperti kemarin tak ada lembar baru ditorehkan sebagai tanda jiwa kekuasaan mendewasa hari ini seperti kemarin jiwa kekuasaan masih merapuh serupa bocah meleler ingus mengeja gagap alfabeta menghapal susah arah mata angin di atas gunung kekuasaan sang pemimpin minta dielukan, namun hari ini masih seperti kemarin tak ada lembar baru musti ditorehkan tragedi mengiris luka bangsa sang pemimpin serupa anak panggung menangis di atas podium mengetalasekan tumpah airmata dan kita pun lantas tersenyum getir sebab paham semua itu hanya airmata kekuasaan tanpa hati, tanpa nurani seorang office boy berucap: “tiba-tiba perut saya mual serasa hendak muntah di wajah tuan pemimpin”